Metro, Lampung - Rabu, 2 Oktober 2019, merupakan hari yang istimewa dimana sepuluh tahun silam baju batik ditetapkan sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpiece of the Oral and Intangible Heritage of Himanity) pada 2 Oktober 2009 oleh UNESCO. Kemudian dikenal dan diperingati oleh warga Indonesia sebagai Hari Batik Nasional dan menjadi legistimasi bahwa batik Indonesia sebagai warisan budaya Dunia secara Internasional.
Sebagai bukti kecintaan terhadap batik pada tanggal tersebut dihimbau untuk mengenakan baju batik. Di antaranya, siswa/i SMP Muhammadiyah Ahmad Dahlan Metro - Lampung dan segenap ustadz/ah mengenakan baju batik pada hari ini. Hal ini merupakan bukti cinta dan penghargaan kepada budaya Indonesia agar tetap lestari.
Semoga budaya ini yang sudah turun menurun tetap dikenal dan dicinta oleh generasi selanjutnya. Selamat Hari Batik Nasional. (Kontributor: Ahmad Fauzi, M.Hum.)