
Metro, Lampung - SMP MuAd kembali mengadakan Competition Day pada tahun ini bertepatan di hari kamis (16/02/2023), Alhamdulillah, pada tahun ini kami bisa melaksankan COM DAY ke-8, acara yang diselenggarkan tersebut disambut antusias oleh seluruh para peserta dan seluruh keluarga besar SMP MuAD karena ini merupan salah satu agenda yang paling ditunggu ditunggu bagi para peserta, khususnya bagi mereka yang tengah duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) / Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Lampung. Kurang lebih dari 50 SD/MI wilayah Lampung, dengan jumlah 500 peserta lomba untuk tahun ini. Terselenggaranya acara ini tidak terlepas dari menumbuhkan semangat kompetisi di kalangan siswa/I Sekolah Dasar wilayah Lampung.
Dan yang paling menggembirakan ialah acara Competition Day ke-8 ini dihadiri oleh Siti Rogayati Seprita, S. Pd, MM selaku kepala bidang kebudayaan Kota Metro, yang membuka acara tersebut sekaligus memberikan semangat untuk terus berkompetisi. Setelah pembukaan dilanjutkan dengan launching buku karya siswa/i SMP MuAD antara lain: “Dunia Ajaib", "Islamic CIvilization Visit to Turkey", dan "International Academic Comparison & Cultural Understanding to Singapore, Malaysia, and Thaniland" secara langsung ditandatangi oleh Siti Rogayati Seprita, S.Pd., M.M., dan Drs. Mardani Usman, M.Pd.
Pada COM Day 8 ini terdapat 13 cabang perlombaan antara lain: (1. Tahfizh, (2. Olimp IPA, (3. Olimp MTK, (4. Olimp IPS, (5. Speech, (6. Bercerita, (7. Baca puisi, (8. Solo s, (9. Dai/daiyah, (10. Design poster, (11. Qiro, (12. Futsal, (13. Catur.
Serangkaian acarapun dilakukan oleh siswa-siswi SMP MuAD dalam acara pembukaan tersebut, seperti penampilan dari siswa/i berbakat di SMP MuAD yang dikembangkan melalui ekstrakurikuler dan peminatan. Dan yang paling mengesankan ialah, penampilan Angklung Ensemble dalam iringan musik tradisional dan modern dibawah binaan, Ust. Hafid Hariyadi.
Setelah serangkaian acara perlombaan dimulai, dihari berikutnya tanggal 17 February ialah penutupan sekaligus pembagian hadiah bagi para pemenang. Selain para pemenang dalam ajang Competition Day ke 8 ini mendapatkan thropy, yang paling mengembirakan ialah mereka mendapatkan Golden Ticket untuk dapat diterima langsung menjadi siswa/i SMP Mu Ahmad Dahlan tanpa mengikuti tes.
Ahamdulillah, kegiatan COM DAY 8 tersebut dapat terlaksana dengan baik, tanpa suatuhalangan apapun. Semoga dengan dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan kontribusi positif bagi para pelajar yang tengah mengikuti kompetisi ini. Salam sekolah berkemajuan.