Tanamkan Semagat Sambut Ramadhan Ditengah Pandemik
dikirim tanggal 20 April 2020 - 20:27:24, dan sudah dilihat sebanyak 1959 kali
artikel

Metro, Lampung - Senin, 20 April 2020, Marhaban ya Ramadhan, selamat datang bulan suci Ramadhan, bulan penuh ampunan dan pahala amal ibadah dilipat gandakan. Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah mengeluarkan maklumat nomor 01/MLM/I.0/E/2020 tentang awal Ramadhan yang jatuh pada hari Jum’at, 24 April 2020, artinya tinggal beberapa hari bulan suci Ramadhan akan tiba. Meskipun ditengah pandemik virus Covid-19, sebagai umat Islam, tetap menyambut dengan suka-cita akan kedatangan bulan suci Ramadhan.

Bersegera dan mempersiapkam diri untuk menyambut bulan suci Ramadhan diantaranya dengan memanjatkan doa sesuai dengan tuntunan Rasul Saw.,

اللَّهُمَّ أَهِلَّهُ عَلَيْنَا بِالْيُمْنِ وَالْإِيْمَانِ وَالسَّلَامَةِ وَالْإِسْلَامِ هِلَالَ خَيْرٍ وَرُشْدٍ، رَبِّي وَرَبُّكَ الله

“Ya Allah, mohon hadirkan hilal Ramadhan (awal Ramadhan) kepada kami dengan perasaan aman, kekuatan iman, berikan keselamatan (hingga akhir Ramadhan), dan berislam (bentuknya amalan / perbuatan). Mudah-mudahan hilal kali ini membawa kebaikan dan petunjuk perubahan, Rabb-ku dan Rabb-mu adalah Allah (niat ikhlas karena Allah).”

Dan juga penting rasanya untuk mempersiapkan, semacam daily activity, selama bulan suci Ramadhan agar dapat maksimal dalam beribadah. Seperti memperbanyak interaksi dengan Al-Qur’an (baik membaca atau mengulang hafalan), memperbanyak sodaqah, memperbanyak muhasabah, melakukan qiyamul lail (taraweh), dan amal ibadah lainnya. Maksimalkan untuk melakukan ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah Swt., pada bulan suci Ramadhan ini yang seakan-akan ini adalah Ramadhan terakhir bagi kita semua.

SMPMu Ahmad Dahlan Metro mengajak warga civitas, mulai dari ustadz/ah sampai siswa/i, dan umat Islam umumnya untuk melaksanakan ibadah bulan suci Ramadhan secara maksimal meski ditengah pandemik virus Covid-19.

Serta SMPMu Ahmad Dahlan Metro mengucapkan MARHABAN YA RAMADHAN 1441 H, selamat datang Bulan Suci Ramadhan 1441 H. Salam sekolah berkemajuan.

Contributor: Ahmad Fauzy, M. Hum.

Berita Terkait
PENGUMUMAN LOLOS SELEKSI TULIS CALON PTK SMPMu AHMAD DAHLAN METRO
Administrator 1390 Kali
PENGUMUMAN HASIL TES TERTULIS PENERIMAAN PENDIDIK  SMP MUHAMMADIYAH AHMAD DAHLAN METRO&nbs...
Diklatsar PMR Madya SMP MuAD
SMP Mu Ahmad Dahlan 1055 Kali
smpmuad.sch.id - Sabtu, 20 November 2021, Palang Merah Remaja, atau biasa disingkat PMR, merupakan w...
SMP Mu Ahmad Dahlan in Students Exchange and Goes to Pare 2018
Administrator 1206 Kali
Metro, Lampung - (03/11/2018) Hari ini Siswa siswi SMP Mu AD sebanyak 68 Siswa/i kelas 8, mengikuti ...

Ingat jadi apapun kalian, jadilah orang yg apabila diseru seruan adzan kalian bangkit dan memenuhi panggilanNya, jadikanlah Sholat sebagai perisaimu dan Al Quran penuntunmu.

~ Ali Musyafa, S.Ag., M.M.
Kegiatan Belajar Mandiri Siswa dan Siswi SMP Muhammadiyah Ahmad Dahlan
2020-03-18     08:22:40
Assalamualikum Warohmatullohi Wabarokatuh.
HASIL TES PPDB GELOMBANG 1 TP 2020 2021
2019-12-05     13:51:03
PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PPDB GELOMBANG 1 TP. 2
BARANG BARANG YANG WAJIB DIBAWA SATRI PONTREN AHMAD DAHLAN METRO
2018-06-11     13:03:23
Assalamualaikum Wr.Wb Berikut kami samp
Pengumuman Pondok Pesantren SMP Mu Ahmad Dahlan Metro
2018-07-04     20:36:11
السَّل